Select menu item

Echolalia

Kapan Ms. Meera bisa datang dan memberikan training di Indonesia (Laurencia Ika, Sidoarjo)

Tentu, kami datang ke Malaysia untuk memberikan training, tentu ingin datang ke Indonesia juga dengan Rury.

Anak saya, Rendra sekarang 8 tahun. Dia mulai bicara di umur 6-7 tahun. Awalnya dia tidak memiliki echolalia, tetapi sekarang dia echolalia. Pertanyaannya adalah bagaimana membuat anak saya menjawab pertanyaan dan tidak hanya echolalia (Nurfia, Surabaya)

Echolalia adalah anak mencoba untuk meng-echo apa yang dia baru saja dengar anda katakan, seperti anak mendengar pertanyaan “Siapa namamu?” dan anak meng-cho “Siapa namamu?” karena dia tidak mengerti apa yang baru saja anda katakan, dia tidak tahu jawabannya atau dia tidak memproses pertanyaan (apa yang anda katakan). Salah satu teknik yang dapat dilakukan adalah anda memberikan jawaban sebelum anak meng-echo, yang berarti dengan 0 detik prompt. Seperti “Siapa namamu?” Rayhan atau misal Daniel, anda berikan jawaban langsung sebelum anak merespons sehingga anak akan stop echolalia jika dia mengerti jawaban yang harus dia berikan. Sehingga dia akan mengatakannya lagi jika anda menanyakan sekali lagi “Siapa namamu? Anak menjawab “Daniel” dan secara perlahan echolalia akan menghilang.

Echolalia biasanya ada pada anak-anak yang tidak paham apa yang anda tanyakan sehingga mereka hanya ingin mengulangnya, meng-echo apapun yang anda tanyakan. Anak akan meng-echo jika dia berada di level yang belum bisa menjawab pertanyaan tersebut. Itu akan hilang jika kita melatih anak dengan -prompt-jawaban-prompt-prompt dimana secara perlahan kurangi prompt, echolalia akan meghilang, sehingga anak mulai memproses apapun yang anda tanyakan. Dia belajar apa yang seharusnya jawaban yang anda inginkan dan dia mulai menjawab pertanyaan dengan benar. Ini biasa terjadi pada anak yang tiba-tiba anda ajarkan percakapan 2 arah, padahal anak belum memiliki kemampuan ini. Belajar bahasa harus sesuai levelnya, sehingga harus dimulai sesuai urutannya, jika tidak yang ada hanya menjawab dengan menghapal, mereka tidak menghubungkan pertanyaan dan jawaban, mereka tidak paham pertanyaan, mereka hanya mengulang pertanyaan. Pertanyaan, langsung anda menjawab (0 detik) dan ulangi pertanyaan dan anak akan memberikan jawaban yang benar karena sebelumnya sudah diberikan (prompt) jawaban yang benar.